loading

Paket Tour Pulau tidung

Paket Tour Pulau tidung
Rating 10/10 - 1 reviews (100%)

Keberangkatan

Pilihan Paket Tour di Pulau Tidung

Harga hemat setiap saat

Paket Tour Pulau Tidung

0   |   76,523 kali dilihat

Contact Us for Best Price

Yuk buat sendiri Paket Liburan yang sesuai dengan budget anda Klik Disini !

Mengapa berlibur di Pulau Tidung

Pulau Tidung? Mungkin terdengar asing di sebagian besar orang. Padahal pulau cantik ini memiliki berbagai keindahan di dalamnya yang menjadikannya recommended tempat wisata untuk menghabiskan waktu liburan.

Pulau Tidung termasuk salah satu pulau yang ada di kawasan Kepulauan Seribu, Jakarta.

Kawasan ini memiliki pantai yang bersih dan air laut yang berwarna biru jernih, sehingga tak heran jika paket wisata liburan di Pulau Tidung memang banyak diburu wisatawan terutama di hari libur.

Selain itu, ada banyak kegiatan menarik dan berbagai spot-spot wisata cantik yang dapat anda kunjungi saat berada di Pulau Tidung.

Apa yang menarik di pulau Tidung

Kepulauan Seribu memang menjadi wilayah yang cukup populer dengan keindahan alam serta wisata-wisatanya yang begitu menarik.

Termasuk pulau Tidung yang merupakan pulau dalam kawasan gugusan Kepulauan Seribu. Bagi anda yang berada di Jakarta dan penat dengan kesibukan serta kepadatan kota setiap harinya, Pulau Tidung memang layak untuk dikunjungi karena lokasinya yang tak begitu jauh dengan Ibu Kota.

Sehingga menjadi destinasi yang sangat tepat bagi sebagian besar masyarakat kota Jakarta maupun daerah lainnya. Berada di Pulau Tidung, membuat anda berdecak kagum dengan kawasan Pulau seluas 109 hektar ini.

Pulau Tidung terbagi menjadi 2 bagian utama, yaitu Pulau Tidung Besar serta Pulau Tidung Kecil. Dan kedua pulau tersebut dihubungkan dengan sebuah jembatan fenomenal bernama Jembatan Cinta.

Untuk kawasan Pulau Tidung besar adalah kawasan pemukiman masyarakat. Sehingga banyak sekali fasilitas umum yang dibangun disini.

Sedangkan Pulau Tidung Kecil, berada di seberangnya yang mana memiliki keindahan alam yang begitu luar biasa. Berbeda dengan kondisi di Pulau Tidung Besar, Pulau Tidung kecil merupakan pulau yang tidak berpenghuni.

Sehingga suasananya begitu tenang dan sangat pas bagi anda yang ingin lari sejenak dari rutinitas harian di kota. disini juga terdapat sebuah hutan bakau yang dikembangkan warga setempat untuk menghindari terjadinya abrasi pantai.

Ombak pantai juga relative tenang, sehingga pengunjung bisa bebas untuk berenang.

Aktifitas menyenangkan di pulau Tidung

Ada banyak aktivitas yang bisa anda lakukan selama berlibur di Pulau Tidung, tak hanya sekedar berenang dan bermain air saja.

Pulau Tidung sudah didukung banyak fasilitas yang menyenangkan seperti kano, banana boat, jetski, dan donut boat yang ditawarkan bagi pengunjung yang datang.

Dan kegiatan yang cukup menjadi favorit disini adalah snorkeling dan menyelam. Menyelusuri keindahan bawah laut wisata Pulau Tidung ini akan memberikan pengalaman yang tidak terlupakan.

Surga bawah laut pulau Tidung ini menyimpan biota laut yang beragam, mulai dari terumbu karang yang cantik dan berbagai macam ikan-ikan kecil berwarna-warni yang berenang lincah.

Snorkeling di Pulau Tidung tak harus mewajibkan anda memiliki keahlian khusus untuk menyelam, bahkan anda pun juga tak perlu membawa peralatan snorkeling dari rumah.

Disini sudah tersedia penyewaan alat-alat snorkeling yang lengkap, hanya dengan tarif Rp 35.000 saja. Dan bagi anda yang masih pemula, anda juga bisa menggunakan jasa pemandu snorkeling dengan biaya Rp 100.000.

Mengelilingi Pulau Tidung juga sangat asyik, anda bisa berkeliling di sekitaran kampung warga baik dengan berjalan kaki maupun bersepeda.

Anda bisa menyewa sepeda dengan biaya yang cukup murah, hanya Rp 15.000 saja. Atau anda ingin mencoba pengalaman yang berbeda? anda bisa menyewa perahu nelayan untuk memancing di laut lepas maupun mengunjungi pulau-pulau lainnya yang ada di kawasan Pulau Tidung.

Untuk tarif sewa kapal nelayan berkisar mulai dari Rp 400.000 per harinya.

Kapan waktu yang tepat untuk mengunjungi Pulau Tidung

Untuk waktu terbaik mengunjungi wisata Pulau Tidung ini, anda bisa mengunjunginya sekitar bulan April-Oktober.

Mengapa? Karena pada bulan-bulan ini diperkirakan cuaca sedang sangat baik sehingga semua rencana kegiatan liburan di Pulau Tidung yang anda miliki bisa berjalan dengan baik.

Selain di rentang bulan tersebut, biasanya cuaca cukup buruk baik untuk perjalanan laut ataupun ketika berada di Pulau.

Dimana Lokasi Pulau Tidung

Pulau Tidung merupakan salah satu Pulau yang berada di dalam kawasan Kepulauan Seribu. Hanya sekitar 3 jam perjalanan saja dari Pelabuhan Muara Angke.

Sehingga bagi anda yang berasal dari Kota Jakarta, tak perlu jauh-jauh untuk menikmati wisata alam yang indah dan menyegarkan pikiran dari perkotaan.

Dan bagi anda yang berasal dari kota lainnya, anda bisa terlebih dahulu ke Kota Jakarta dan kemudian menyebrang ke Pulau Tidung.

Cara dan Mode Transportasi ke Pulau Tidung

Untuk menuju Pulau Tidung, anda bisa menggunakan kapal untuk menyebrang ke kawasan Pulau Seribu. Di Jakarta, terdapat beberapa dermaga yang menawarkan rute penyebrangan ke Pulau Tidung.

Harga yang ditawarkan juga beragam, tergantung dari jenis kapal yang anda gunakan. Anda bisa memulai dari titik keberangkatan Muara Angke maupun Dermaga Kali Adem dengan menggunakan kapal motor.

Untuk jarak tempuh nya sekitar 3-4 jam perjalanan. Jika anda ingin yang lebih cepat, anda bisa menggunakan kapal cepat dari Pelabuhan Marina Ancol.

Karena perjalanan laut yang cukup lama, bagi anda yang sering mengalami mabuk laut akan lebih baik untuk membawa obat-obatan sehingga perjalanan anda tidak akan terganggu.

Selain dari Jakarta, anda bisa memulai keberangkatan dari Pelabuhan Rawasaban Tangerang menggunakan Kapal feri.

Darisini jarak tempuh menuju Pulau Tidung terbilang lebih singkat dibandingkan jika anda berangkat dari Jakarta.

Dapat menjadi alternative lainnya untuk anda yang ingin mengunjungi Pulau Tidung.

Apa yang harus dipersiapkan untuk ke Pulau Tidung

Satu hal yang perlu anda persiapkan saat ingin berlibur di Pulau Tidung adalah uang cash, mengingat di kawasan wisata ini tidak tersedia mesin ATM.

Sehingga akan lebih baik jika anda membawa uang tunai dalam jumlah cukup. Jangan lupa pula untuk membawa kebutuhan pribadi anda yang lengkap apalagi jika anda ingin menginap selama beberapa hari di Pulau Tidung.

Selain itu pastikan jadwal keberangkatan kapal yang akan menuju Pulau Tidung, karena biasanya jadwal kapal yang berangkat hanya satu kali sehari. Sehingga jangan sampai anda terlewat dan membuat rencana liburan anda gagal.

Kuliner Khas Di Pulau Tidung

Tak hanya menyajikan wisata liburan yang seru dan menarik saja, ada banyak jajanan dan kuliner khas di Pulau Tidung yang tidak boleh terlewatkan.

Anda bisa membawa berbagai macam oleh-oleh khas Pulau Tidung seperti dodol rumput laut, manisan rumput laut, asinan cumi, manisan buah ceremai, keripik sukun, dan masih banyak lainnya.

Nah itu tadi panduan singkat bagi anda yang ingin menghabiskan waktu liburan di Pulau Tidung.

Tunggu apalagi, segera susun rencana liburan anda dan pastikan semuanya dipersiapkan dengan matang.

Sehingga momen liburan anda akan berjalan dengan lancar dan pastinya menyenangkan.

Pemesanan Khusus

Pesan Hotel secara Rombongan

Mau booking lebih dari 5 kamar untuk kegiatan pribadi, perusahaan atau komunitas anda?

Selanjutnya >>

Pesan Tour Khusus

Mau jalan-jalan secara group dengan destinasi yang kamu tentukan sendiri?

Selanjutnya >>

mobapp_frame
Download GRATIS 1001malam - Aplikasi Booking Hotel, Tiket Pesawat, dan Paket Wisata
Get It On Google Play

Kirim Link via Email
Voucher Hotel Murah

Copyright © 2024
PT. Seribu Satu Solusi Tour & Travel
All rights reserved.

Book online WA: 0821 3970 3836

member geotrust
Suppliers, Affiliates, Media

Ratings & Reviews powered by

Exclusive Newsletter

Daftarkan email anda untuk promo hotel seNusantara.

waiting
Mohon menunggu, reservasi anda sedang kami proses, proses ini dapat berlangsung sampai dengan 2 menit, mohon jangan menutup window ini