Cave Tubing - Sumber: exploreainlandtours.com

Wisata di Yogyakarta tidak pernah ada habis dan bosannya. Setelah puas dengan mengunjungi pantai-pantai wisata terbaik, kali ini ada rekomendasi wisata alam di Yogyakarta yang tak kalah kerennya yaitu wisata gua atau cave tour. Lokasinya masih berada di satu daerah istimewa ini.

Bagi kamu yang sekarang sedang menikmati liburan di Yogyakarta atau sedang merencanakan liburan di Kota Pelajar ini, ada baiknya kamu memasukkan beberapa gua indah yang wajib jadi destinasi wisatamu sebelum beranjak ke kota lain. Di mana saja gua wisata yang kami rekomendasikan untuk kamu? Simak ulasan singkatnya berikut ini!

Gua Pindul

Gua Pindul - Sumber: tripgoapindul.blogspot.com
Gua Pindul – Sumber: tripgoapindul.blogspot.com

Obyek wisata satu ini sempat mencicipi manisnya eksistensi yang merupakan efek dari kekuatan media sosial. Gua Pindul menjadi destinasi wisata yang sampai saat ini masih menjadi favorit wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta.

Gua ini sendiri terkenal akan cara yang harus digunakan wisatawan dalam menyusurinya yaitu dengan menggunakan bantuan ban pelampung, karena sepanjang jalan di dalam gua dipenuhi oleh alir alias di dalam Gua Pindul sendiri terdapat sungai bawah gua atau cave tubing.

Ada tiga zona di obyek wisata ini yaitu zona terang, zona remang, dan juga zona gelap. Sepanjang menikmati perjalanan, kamu akan disuguhi pemandangan indah dari stalaktit yang menggantung di langit-langit gua.

Gua Jomblang

Gua Jomblang - Sumber: keyogyakarta.com
Gua Jomblang – Sumber: keyogyakarta.com

Dalam benakmu, gua itu pasti berlubang secara horizontal. Namun berbeda halnya dengan Gua Jomblang ini karena gua ini merupakan gua vertikal, salah satu keunikan yang langka di dunia. Sebuah hutan purba memenuhi dasar Gua Jomblang dan lorong sejauh 300 meter yang akhirnya bermuara pada Gua Grubug ini akan menjadi destinasi yang tidak boleh kamu lewatkan.

Mengapa? Karena di sinilah kamu bisa menyaksikan pemandangan yang jarang ditemukan di gua lain: masuknya ‘cahaya surga’ secara vertikal yang bisa disaksikan pada jam terbaiknya yaitu pukul 10.00 hingga 12.00 saja. Di dalam gua kamu juga akan dimanjakan dengan pemandangan stalaktit dan stalakmit serta batu-batuan kristal.

Gua Kalisuci

Wisata Gua Kalisuci - Sumber: wisataku.net

Main di gua tapi juga tidak hanya ingin sekadar menikmatinya sembari berjalan kaki? Kalau begitu, cobalah mengunjungi Gua Kalisuci yang kini terkenal akan aktivitas air body rafting dan cave tubing-nya.

Ssstcave tubing ini ternyata hanya bisa dilakukan di tiga tempat: Mexico, New Zealand, dan Gunung Kidul. Wow!

Sembari menyusuri gua, kamu akan dimanjakan dengan pemandangan langka seperti kelelawar yang bergantungan dan laba-laba yang berjalan di stalakmit serta ikan yang berenang di bawah ban-mu.

Akan tetapi, untuk bisa menikmati keindahan dan wisata di Gua Kalisuci secara maksimal, ada baiknya kamu berkomunikasi dulu dengan pihak pengelola melalui jalur telepon. Wisata di Gua Kalisuci akan ditutup ketika curah hujan tinggi dan kondisi air sungai tidak memungkinkan untuk dilakukannya wisata air.

Gua Rancang Kencono

Gua Rancang Kencono - Sumber: rentalmobilyogyakarta.net
Gua Rancang Kencono – sumber: rentalmobilyogyakarta.net

Wisata sambil belajar sejarah? Bukan hal yang tidak mungkin kalau kamu memilih Gua Rancang Kencono sebagai destinasi wisata alammu. Gua ini masih dikelola oleh masyarakat sekitar jadi bisa diperkirakan biaya untuk mengunjungi tempat ini tak akan terlalu memberatkan dompet.

Unik dan mistis adalah perpaduan yang menggambarkan Gua Rancang Kencono. Landmark dari Gua Rancang Kencono ini sendiri adalah adanya Pohon Klumpit yang diyakini sudah berusia ratusan tahun berdiri dengan kokohnya. Ini dia spot foto yang mengesahkanmu kalau sudah pernah menginjakkan kaki di Gua Rancang Kencono!

Semua wilayah gua ini bisa kamu temukan di daerah Gunung Kidul, Yogyakarta. Gua-gua indah ini menyimpan kesan-kesan berbeda yang harus kamu alami sendiri. Nah, sudah puas menjelajah gua-gua terbaik di Gunung Kidul ini? Saatnya kamu berpindah tempat ke destinasi wisata lainnya di Yogyakarta yang tidak kalah menarik dan mempesonamu. Tunggu rekomendasi wisata di Yogyakarta selanjutnya ya!