Tak dapat dipungkiri jika rasa manisnya coklat memang menjadikannya favorit banyak orang. Tak hanya karena rasanya yang bikin ketagihan namun juga makan coklat bisa menenangkan. Namun siapa sangka, daya tarik coklat juga menjadikannya salah satu tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.
Seperti yang ada di Blitar, terdapat wisata edukasi Kampung Coklat yang kini ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah. Kampung Coklat sebenarnya merupakan tempat budidaya buah coklat yang dilakukan oleh warga setempat.
Sehingga tak mengherankan jika disini ada banyak pohon-pohon coklat yang berbuah dan siap untuk dipanen. Bahkan anda juga dapat menyaksikan bagaimana pengolahan buah coklat hingga menjadi coklat yang siap makan. Sehingga bagi anda yang sedang berada di Kota Blitar, jangan lewatkan untuk mengunjungi Kampung Coklat.
Mengapa berlibur ke Kampung Coklat
Wisata Kampung Coklat merupakan salah satu destinasi favorit paket tour di Blitar karena menawarkan banyak variasi aktifitas liburan yang berbeda dibandingkan dengan wisata lainnya. Bahkan pengunjung yang datang ke wisata ini bisa langsung menikmati coklat dari kebun. Tentunya ini menjadi pengalaman yang berbeda dan tidak akan terlupakan.
Seiring berjalannya waktu, minat pengunjung yang datang ke tempat wisata ini semakin meningkat. Tak hanya dari kota Blitar saja, namun juga banyak dari kota lainnya. Dan daya tarik utama dari Kampung Coklat Blitar ini adalah melihat indahnya hamparan kebun coklat yang langsung di depan mata.
Kampung coklat menjadi destinasi wisata yang sangat cocok untuk dikunjungi bersama dengan keluarga. Lokasinya yang jauh dari keramaian kota, sangat pas untuk menikmati waktu libur. Apalagi dengan harga tiket yang murah hanya sekitar Rp 5.000/orang.
Meskipun harga tiketnya cukup terjangkau, namun Kampung Coklat mempunyai banyak hal-hal yang menarik. Tempatnya begitu nyaman dan dilengkapi banyak tempat duduk untuk bersantai. Selain itu terdapat pula panggung hiburan yang menawarkan beragam pertunjukan menarik.
Dan bagi para pecinta coklat jangan lewatkan untuk mendatangi otlet khusus yang menawarkan berbagai macam hidangan dengan bahan dasar coklat. Tak hanya minuman namun juga ada banyak menu makanan lainnya yang dijamin sangat mengunggah selera.
Apa saja aktifitas selama di Kampung Coklat
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, ada banyak aktivitas yang bisa anda coba saat berlibur di Kampung Coklat. Tak hanya sekedar tempat untuk bersantai dan bersenang-senang, namun pengunjung disini bisa menikmati wisata edukasi. Belajar mengenai proses pengolahan coklat, penanaman bibit, hingga nantinya menjadi buah hingga berbentuk produk jadi.
Selain itu ada beberapa pembelajaran lainnya seperti cooking class, yang merupakan kelas memasak yang langsung dipandu oleh ahlinya. Nantinya anda akan diajarkan bagaimana step-step untuk mengolah coklat. Setelah selesai menikmati pembelajaran, wisatawan juga bisa memborong oleh-oleh olahan coklat yang beraneka ragam.
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, Kampung Coklat cocok dijadikan destinasi wisata bersama dengan keluarga. Suasananya yang begitu sejuk dan asri, ada banyak saran dan fasilitas yang bisa membantu melepas penat. Seperti terapi ikan yang sangat efektif untuk melemaskan kaki yang lelah setelah lama berkeliling.
Jangan lupa pula untuk membeli berbagai macam oleh-oleh olahan coklat dengan harga yang cukup terjangkau, mulai dari Rp 9.000. Anda bisa membeli berbagai macam makanan atau camilan seperti keripik coklat, kue coklat, brownies, coklat apel, coklat original, coklat jeruk, coklat murni 100%, coklat hitam 60% dan masih banyak lainnya. Jangan lupa pula untuk mengabadikan momen-momen menarik saat berada di wisata ini.
Semua spot yang ada di Kampung coklat begitu instagramable. Selfie dan foto bersama keluarga adalah hal yang tidak boleh terlewatkan. Meskipun begitu sangat dianjurkan agar tetap membuang sampah pada tempatnya dan menjaga ketertiban di tempat wisata.
Kapan waktu yang tepat untuk mengunjungi Kampung Coklat
Bagi anda yang ingin mengunjungi wisata Kampung Coklat, anda bisa mengunjungi wisata ini setiap harinya. Wisata Kampung Coklat buka mulai pukul 9 pagi sehingga akan lebih baik untuk mengunjungi di jam-jam tersebut. Tidak hanya di hari libur saja, wisata Kampung coklat juga tetap ramai dikunjungi mulai dari wisatawan lokal hingga mancanegara.
Dimana Lokasi Kampung Coklat
Lokasi Kampung coklat berada di Desa Plosorejo, Kec.Kademangan, Kab. Blitar, Jawa Timur. Lokasi Kampung coklat ini berada dalam wilayah kebun coklat yang luasnya mencapai 750 m2. Jarak kampung coklat tidak begitu jauh dari pusat kota, hanya sekitar 10 km saja yang dapat ditempuh hanya dalam waktu 20 menit. Jika anda masih bingung mencari lokasi wisata, anda dapat bertanya kepada penduduk setempat arah untuk menuju pantai Tambak Rejo, nantinya anda bisa berpatokan dengan Kantor Kepala Desa Plosorejo.
Mode Transportasi untuk ke Kampung Coklat
Bagi anda yang ingin mengunjungi Kampung Coklat ini, anda bisa menggunakan kendaraan pribadi untuk menuju wisata ini. Untuk rute yang digunakan juga bisa anda pilih karena tersedia 2 rute antara lain:
Jika anda berasal dari Blitar, lanjutkan perjalanan anda keselatan menuju Kecamatan Jembatan Kademangan. Nantinya setelah anda melewati kecamatan tersebut, anda akan menemukan pertigaan. Setelah melewati pertigaan, cukup jalan lurus mengikuti papan petunjuk jalan yang nantinya menuju Kampung Coklat.
Bagi anda yang berangkat dari Stasiun Blitar, anda bisa melewati Jl. Mastrip. Kemudian lurus terus di jalan tersebut dan belok ke sebelah kiri menuju Jl. Raya Trisula. Kemudian belok ke kiri menuju Jl. Banteng Blorok. Setelah itu anda akan sampai di tujuan wisata.
Apa yang harus dipersiapkan untuk Ke Kampung Coklat
Jika anda ingin mengunjungi wisata Kampung Coklat, tentunya anda harus menyiapkan biaya untuk tiket masuk wisata. Pengunjung dikenakan biaya Rp 5.000/orang, sedangkan bagi yang datang secara berombongan akan diberikan diskon yaitu Rp 25.000/50 orang. Cukup terjangkau bukan?
Persiapan lainnya jika anda ingin menginap di sekitar lokasi wisata, anda bisa mencoba beberapa pilihan hotel di Blitar seperti homestay, hotel, villa, bungalow, dan masih banyak lainnya yang mudah ditemukan.
Kuliner khas di Kampung Coklat
Mulai aneka jajanan dan minuman dengan bahan dasar coklat bisa anda nikmati di wisata Kampung coklat. Untuk masalah rasa, tak perlu ragu karena cita rasanya yang memang lezat. Anda bisa mencicipi eskrim, mie coklat, nasi coklat, coklat panas, dan banyak menu coklat lainnya.
Untuk harga menu makanan yang dijual di kedai coklat ini juga murah mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 10.000. Kampung coklat menjadi salah satu wisata terbaik yang patut anda kunjungi bersama keluarga maupun teman-teman di Kota Blitar. Tak hanya karena harganya yang murah meriah, namun wisata ini memberikan nilai edukasi yang membuat anda bisa banyak belajar sambil liburan di Kampung coklat ini. Nah itu informasi seputar wisata Kampung Coklat Blitar, semoga informasi diatas bisa bermanfaat untuk anda.