Kota kembang memang terkenal dengan tempat wisata dan berbagai macam kreativitas yang tidak pernah ada habisnya. Berkunjung ke kota ini, Anda akan disajikan udara yang sejuk serta dimanjakan dengan berbagai macam tempat berbelanja di pasar yang barang-barangnya dijual murah namun tetap mementingkan kualitas.

Jika berlibur ke kota Bandung, memang paling wajib untuk menyambangi pasar fashion, secara di kota ini sangat banyak Factory Outlet maupun tempat lain yang menjual pakaian berkualitas dengan harga terjangkau. Dari mulai pakaian, sepatu, hingga tas, sangat banyak pilihannya jika Anda tahu harus pergi kemana. Mau tahu 5 pasar murah yang ada di Bandung? Yuk, simak liputannya:

1. Fashion di Pasar Baru Trade Center

Pasar Baru Trade Center terletak di Jl. Otista Bandung. Letaknya cukup strategis, hanya sekitar 20 menit dari gerbang tol Pasteur jika jalan sedang lancar tanpa kemacetan. Bangunan-bangunan di sekitarnya terkesan antik namun terjaga kebersihannya. Maklum, Pasar Baru sudah berdiri lebih dari seabad, semenjak 1906 dan masih selalu ramai dengan pengunjung

pasar-murah-bandung-pasar-baru

Mengunjungi Pasar Baru, Anda akan disajikan berbagai macam pilihan busana dari mulai busana muslim, busana sehari-hari, perlengkapan bayi, tas, sepatu, perlengkapan rumah tangga, kerudung, dan sebagainya.  Harga-harganya pun sangat terjangkau, apalagi jika Anda membeli dalam jumlah banyak, maka biasanya penjual akan memberi tambahan potongan harga. Jangan lupa menawar jika berbelanja disini, karena kebanyakan pedagang menjajakan dengan harga yang bisa ditawar. Jika Anda mengunjungi Pasar Baru saat akhir pekan, Pasar ini akan cukup padat pengunjung, jadi siapkan fisik yang kuat dan bawa minum secukupnya.

2. Belanja Bahan di Gang Tamim

Tidak jauh dari Pasar Baru Trade Center, ada satu gang kecil dengan toko-toko bahan berderet di dalamnya. Gang ini terletak sedikit tersembunyi, yaitu di sekitar belakang bangunan Pasar Baru. Namun dengan letaknya yang tersembunyi dan lebar jalan yang tidak terlalu lebar, sangat banyak orang mencari bahan pakaian di Gang Tamim ini.

pasar-murah-gang-tamim

Bahan-bahan dari mulai jeans dengan kisaran harga Rp.100.000 hingga Rp.200.000 untuk satu buah, bahan-bahan kerudung terbaru, batik, songket, bahan kebaya, semua tersedia disini dengan pilihan yang tidak ada habisnya. Hanya saja karena gang ini hanya selebar 2 buah mobil dan biasanya sangat banyak motor diparkir di depan toko-toko yang berjejer, maka usahakan cari parkir di tempat lain sehingga tidak terjebak kemacetan

3. Pasar Jumat Bertebaran

Anda mencari pakaian-pakaian bermerk namun dengan harga yang sangat terjangkau? Pasar Jum’at bisa menjadi jawabannya. Di Bandung, Anda akan menemui Pasar Jumat di sekitaran Pusdai (Jl. Surapati) atau di depan kampus ITB (Jl. Ganeca). Pasar ini tergolong pasar kaget yang hanya digelar pada jam-jam sekitar sholat Jumat.

pasar-murah-bandung-pusdai

Ada sangat banyak baju-baju impor dengan kualitas masih sangat baik yang diobral dengan harga yang terkadang tidak masuk akal. Anda akan bisa menemui pedagang yang menjajakan sweater dengan harga Rp.10.000 hingga Rp.50.000. Pakaian-pakaian yang manis dan cantik seperti pakaian kerja dan pakaian sehari-hari juga banyak ditemui disini. Kebanyakan barangnya adalah barang preloved dan juga sisa impor, sehingga pandai-pandailah memilih yang kualitasnya terbaik.

4. Pasar Sepatu di Cibaduyut

Setelah berbelanja fashion, mungkin Anda tertarik untuk mengunjungi pusat sepatu terbesar di Cibaduyut Bandung. Sepatu-sepatu yang dijual di Cibaduyut ini kebanyakan ialah sepatu lokal namun dengan kualitas yang sangat baik.

Objek-wisata-di-Bandung-Pasar-Cibaduyut

Jika membeli sepatu di Cibaduyut, niscaya awet dan tahan lama, sehingga tempat belanja sepatu ini sangat terkenal di kalangan turis-turis. Terkadang, untuk ukuran atau warna yang diinginkan, Anda harus memesan terlebih dahulu untuk dibuatkan, setelah 1-2 minggu baru dikirimkan. Namun jika tidak ingin memesan, pilihan sepatunya tetap sangat banyak.

5. Pasar Kaget Gasibu

Jika Anda ketinggalan berbelanja di Pasar Jumat, mungkin Anda bisa mengunjungi Pasar Kaget di depan Gedung Sate yang digelar setiap hari Minggu pagi.

Pasar-murah-Kaget-Gasibu-Bandung

Di pasar ini Anda bisa menemukan berbagai macam keperluan seperti pakaian, sepatu, dan keperluan rumah tangga dengan harga-harga yang sangat terjangkau. Jika ingin nyaman, datanglah sekitar pukul 7 sehingga pasar belum terlalu penuh sehingga lebih leluasa berbelanja. Siapkan uang cash karena tidak ada ATM di dalam pasar ini.